Search Enguine

Kamis, 04 Februari 2010

Syarat-syarat Penanaman Tanaman manggis

Syarat-syarat tumbuhnya, tinggi tempat mulai dari dataran rendah sampai dengan ketinggian 800 m dpl. Curah hujan 1500 - 2500 mm/thn, dengan periode basah 6 bln. Tanah tanaman manggis sangat baik pertumbuhannya pada tanah yang kaya akan bahan organik, serta tanah yang aerasinya cukup baik, jenis tanah agak berat sampai tanah ringan.

Bibit berasal dari perbanyakan vegetatif dengan cara sambungan. Bibit yang akan ditanam harus berlabel yang dikeluarkan oleh BPSBTPH. Persiapan tanam pengolahan lahan usahakan lahan tidak terbuka luas terhadap sinar matahari, oleh karena itu tidak perlu membabat seluruh pohon yang ada kecuali yang mengganggu tanaman manggis berkembang. Jarak tanam manggis 8 X 10 m atau 10 X 10 m. Lobang dibuat dengan ukuran Panjang : 50 cm, Lebar : 50 cm, Dalam : 50 cm.

Lobang dibiarkan terbuka selama 1-2 minggu, kemudian lobang ditutup dengan campuran tanah galian bagian atas dengan bahan organik. Jumlah pupuk organik yang diberikan tergantung pada kesuburan tanah. Saat tanam yang baik adalah awal musim hujan. Penanaman hanya sampai leher akar. Pembuatan naungan.oleh karena tanaman manggis tidak tahan terhadap sinar matahari langsung untuk itu perlu dibuat naungan lama tanaman manggis diberi naungan adalah samapi berumur ± 2 tahun ukuran naungan adalah sbb: panjang 60 cm, lebar 40 cm, tinggi 75 cm, tonggak dari kayu / bambu, atap dari daun alang-alang atau daun kelapa dan lain-lain sedangkan dinding kosong.

Untuk pertumbuhan vegeratif yang baik, satu bulan setelah tanam diberi 100-200 gram urea/pohon. Pemberian diulang setiap enam bulan sekali dan ditambah dengan pupuk kandang 20-30 kg/pohon. Apabila tanaman manggis sudah berbuah diberi pupuk NPK sebanyak 0,5 kg/pohon dan diulang setiap enam bulan sekali. Penyiangan pada tanaman manggis hanya dilakukan terhadap tumbuhan yang dapat mengganggu pertumbuhan tanaman saja. Hal ini disebabkan tanaman manggis tidak tahan terhadap sinar matahari langsung.

1 komentar:

  1. umur maksimal manggis t brp iah????

    trus biasanya di tanem d.musim ap???

    thx for answer....

    BalasHapus